TEBING TINGGI, SINKAP.info – Polres Kepulauan Meranti kembali menyelenggarakan kegiatan “Jumat Curhat” yang bertempat di Kantor Polairud, Jalan Tebing Tinggi, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti. Acara ini dihadiri oleh jajaran Polres Meranti, termasuk Kasi Humas Polres Raden, KBO Lantas Dedi, dan Kabag Ops Syahrizal.
Dalam sambutannya, Wakil Kepala Polres Meranti, Kompol Dodi Hasibuan, menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadiran Kapolres yang sedang menghadiri kegiatan di Semarang.
“Bapak Kapolres mengirimkan salam kepada semua yang hadir. Beliau sedang mengikuti kegiatan yang melibatkan seluruh Kapolda dan saat ini dalam perjalanan kembali ke Pekanbaru,” ujar Kompol Dodi.
Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antara kepolisian dan media, serta menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Curhat ini menjadi wadah yang penting untuk berbagi informasi dan mempererat komunikasi.
“Kami berharap media dan kepolisian dapat saling mendukung dan bekerja sama untuk menciptakan keamanan yang kondusif di wilayah Kepulauan Meranti,” tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kepulauan Meranti, Nurul Fadli, memberikan apresiasi terhadap Polres Meranti yang terus menjaga keamanan dan kenyamanan wilayah tersebut.
“JMSI hadir untuk memberikan informasi inspiratif dan menjadi mitra strategis dalam membangun daerah. Kerja sama dengan Polres Meranti adalah bentuk nyata sinergi antara media dan kepolisian,” ucapnya.
Nurul Fadli juga menekankan pentingnya media dalam menyebarkan informasi yang edukatif dan konstruktif.
“Perubahan zaman menuntut kita untuk bijak dalam menggunakan teknologi dan media digital. Melalui kerja sama ini, kami berharap potensi konflik dapat diantisipasi, dan masyarakat mendapatkan informasi yang benar,” tambahnya.
Kegiatan Jumat Curhat ini menjadi wadah diskusi interaktif, di mana masyarakat dapat menyampaikan berbagai masukan kepada pihak kepolisian. Dengan semangat kolaborasi, Polres Meranti berkomitmen untuk terus menjaga situasi keamanan yang aman dan nyaman di wilayahnya.