Pilih Kopi atau Teh, Mana Lebih Baik Untuk Kesehatan?

Lifestyle1306 Dilihat

Sinkap –   Hallowers pecinta ngopi atau ngeteh, serasa ada yang kurang apalagi saat menyambut pagi datang jika tidak disuguhi secangkir minuman hangat. Nah, minuman hangat dipagi hari tergantung selera, pilih minuman kopi atau teh hangat, kedua minuman ini sudah tidak asing lagi untuk dikonsumsi. Tapi, minuman manakah yang lebih baik bagi kesehatan?

Teh umumnya mengandung zat antioksidan yang disebut dengan flavonoid. Zat ini telah terbukti bisa membantu memperlambat atau menghambat reaksi kimia yang disebabkan oleh radikal bebas di dalam tubuh.

Sedangkan kopi juga mengandung antioksidan flavonoid yang memberi perlindungan terhadap penyakit jantung dengan mengurangi oksidasi kolesterol LDL (kolesterol jahat).

Sementara itu, berdasarkan penelitian dari Belanda teh dan kopi sama-sama bisa menjaga keseimbangan bakteri dalam usus. Hanya saja hasil analisis DNA dari sampel feses di usus partisipan menunjukan orang yang doyan minum teh memiliki jumlah bakteri baik yang lebih banyak.

Tapi, bukan berarti kopi tidak punya keunggulan lain dibandingkan teh. Kopi hitam membantu otak tetap aktif dan membantu meningkatkan daya ingat. Studi mengatakan bahwa mengonsumsi kopi secara teratur dapat mengurangi risiko Alzheimer sebesar 65 persen dan Parkinson sebesar 60 persen seperti dikutip dari Times New India.

Kembali ke benang merah, manakah yang lebih baik untuk kesehatan? Jawabannya tergantung selera. Keduanya memiliki manfaat yang luar biasa baik untuk kesehatan. Jadi, kamu tim kopi atau tim teh nih? (admin)

Komentar