Anton Medan Tutup Usia, Semasa Hidup Pernah Jadi Mafia

NASIONAL348 Dilihat

MEDAN, Sinkap.info – Diakhir perjalanan hidup Anton Medan memeluk agama Islam, sebelumnya Anton memeluk agama Budha dan Kristen. Setelah berkeyakinan untuk masuk agama Islam, Anton atau dikenal Tan Hok Liang berganti nama Muhammad Ramdhan Effendi.

Diberitakan Anton Medan meninggal dunia pada Senin (15/3). Ketua Umum Persatuan Islam Tionghoa (PITI) Ipong Hembiring Saputra membenarkan kabar duka itu.

Menurut Ipong, Tan Hok Liang meninggal karena sejumlah penyakit dan menghembus nafas terakhir pada pukul 14.50 WIB.

“Iya benar (meninggal dunia), karena stroke dan diabetes,” kata Ipong, dikutip dari Kompas.com.

Anton Medan lahir 10 Oktober 1957 di Tebing Tinggi, memeluk Islam pada tahun 1992 dan tutup usia 64 tahun.

Keislaman Anton, alias Muhammad Ramdhan pernah mendirikan Pondok Pesantren At-Taibin, Cibinong dan Masjid Jami’ Tan Hok Liang.

Anton Medan dahulu terkenal sebagai mafia kelas kakap pada era Orde Baru. Sebelum bertobat dan menjadi penceramah, Ia pernah mengaku telah 14 kali keluar masuk penjara sejak kecil.

Anton kerap terjerat pidana karena melakukan perampokan dan perjudian. Ada juga tuduhan yang menganggap Anton adalah salah satu pelaku pembakaran seorang pengusaha saat kerusuhan 1998.

Kepergian Anton Medan meninggalkan 7 Anak dan 12 Cucu, dan seorang istri bernama Erisa Apsari.

SINKAP.info | Laporan: HMd