Polsek Tempuling Bersama Mahasiswa KKN Salurkan Bantuan Beras

Tembilahan215 Dilihat

INHIL, Sinkap.info – Dalam rangka membantu masyarakat yang kurang mampu Polsek Tempuling bersama mahasiswa KKN menyalurkan bantuan beras kepada masyarakat sekitar Kecamatan Tempuling , (17/08).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Polsek Tempuling yang diwakili oleh Bhabinkamtibmas Tempuling Briptu Marta Evlidiano, Mahasiswa KKN Kec. Tempuling serta perwakilan Pemuda Kec. Tempuling.

Dalam sambutannya Briptu Marta Evlidiano mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) Universitas Islam Indragiri ( Unisi ) yang turut membantu dalam pelaksanaan pembagian beras di Kelurahan Tempuling ini, yang mana penerima manfaat beras khusus di Kecamatan Tempuling ini berjumlah 50 Kepala Keluarga, untuk hari ini khususnya di kelurahan Tempuling berjumlah 5 KK yang sudah tersalurkan.

MENARIK DIBACA:  Hadiri Malam Puncak HPN dan HUT ke-77 PWI, Bupati Kasmarni Ucapkan Selamat

Terakhir beliau berpesan kepada masyarakat penerima manfaat yang tersalurkan semoga bantuan ini dapat bermanfaat buat para keluarga dan dapat dimanfaatkan sesuai dengan fungsinya” tutupnya.

SINKAP.info | Laporan: MHj

Komentar