Pj Kades Resam Lapis Tinjau Pembangunan Fisik di Tiap Dusun

Bengkalis481 Dilihat

BANTAN, SINKAP.info – Penjabat (Pj) Kepala Desa (Kades) Resam Lapis Basri meninjau langsung pelaksanaan pembangunan fisik di setiap dusun.

Basri melihat kondisi fisik pembangunan yang dilakukan Pemdes Resam Lapis didampingi Kepala Dusun dan Sekretaris Desa, Selasa 12/09.

Pj Kades Basri ingin memastikan pembangunan tersebut terlaksana baik dan dapat berguna bagi masyarakat.

MENARIK DIBACA:  DPRD Undang Pihak Terkait untuk Mencari Solusi Eks Karyawan PT. BLJ

Basri juga mendukung penuh pembangunan tersebut demi kemajuan dan kemakmuran Desa Resam Lapis.

“Program yang terlaksana harus didukung oleh masyarakat agar pembangunan ini dapat digunakan dan bermanfaat. Selain itu program yang terlaksana harus tepat sasaran agar tidak sia-sia,” paparnya.

SINKAP.info | Redaksi