HONG KONG SAR, SINKAP.info – Perusahaan aset digital yang tercatat di Bursa Efek Hong Kong, MemeStrategy, Inc. (HKEX: 2440), resmi meluncurkan Grade10 Vault, layanan penyimpanan profesional untuk kartu koleksi (trading cards) dengan sistem pencatatan kepemilikan berbasis blockchain, Rabu (28/1/2026).
Grade10 Vault menjadi layanan penyimpanan kartu koleksi pertama di Asia yang dihadirkan oleh perusahaan publik. Layanan ini menawarkan standar keamanan setara museum, autentikasi profesional, audit institusional independen, serta sertifikasi digital untuk menjamin keaslian dan pengelolaan aset kolektor maupun dealer.
Peluncuran Grade10 Vault merupakan tindak lanjut dari akuisisi merek kartu koleksi ternama Grade10 oleh MemeStrategy pada September 2025. Grade10 selama ini dikenal sebagai penyelenggara Grade10 Festival, salah satu acara kartu koleksi terbesar di Asia.
Dalam pengelolaannya, MemeStrategy menggandeng Crown Fine Art, perusahaan global di bidang logistik karya seni dan penyimpanan aset bernilai tinggi. Seluruh kartu yang diautentikasi dan disimpan melalui Grade10 Vault akan ditempatkan di fasilitas Crown Fine Art yang dilengkapi sistem keamanan berstandar museum.
MemeStrategy menyebutkan, kehadiran Grade10 Vault menjawab tiga tantangan utama industri kartu koleksi, yakni keamanan fisik aset, proses verifikasi autentikasi yang rumit, serta ketiadaan sistem manajemen aset digital yang terintegrasi.
Pasar kartu koleksi global sendiri terus menunjukkan pertumbuhan signifikan. Nilai pasar diperkirakan mencapai USD 15,8 miliar pada 2024 dan diproyeksikan meningkat menjadi USD 23,5 miliar pada 2030. Kartu koleksi, termasuk Pokémon dan kartu olahraga, kini dipandang sebagai aset alternatif bernilai investasi tinggi.
Namun, meningkatnya nilai kartu juga dibarengi dengan risiko pemalsuan, pencurian, serta kerusakan akibat penyimpanan yang tidak sesuai standar. Banyak kolektor dan dealer kecil belum memiliki akses ke fasilitas penyimpanan profesional dengan pengendalian suhu, kelembapan, dan perlindungan institusional.
Untuk menjawab kebutuhan tersebut, Grade10 Vault menawarkan empat keunggulan utama. Pertama, keamanan tingkat institusi dengan fasilitas penyimpanan berpengamanan tinggi, pengawasan 24 jam, serta perlindungan asuransi penuh. Kedua, autentikasi profesional yang disertai dokumentasi digital dan arsip citra resolusi tinggi. Ketiga, pencatatan kepemilikan berbasis blockchain melalui infrastruktur real-world asset (RWA) berbasis Solana milik MemeStrategy, yang menghasilkan rekam jejak kepemilikan tidak dapat diubah. Keempat, sistem manajemen aset digital yang memungkinkan kolektor memantau portofolio kartu mereka secara daring tanpa harus menangani fisik kartu.
Chief Executive Officer MemeStrategy, Ray Chan, mengatakan peluncuran Grade10 Vault menjadi langkah strategis perusahaan dalam mendorong digitalisasi dan integrasi teknologi blockchain pada pengelolaan aset fisik.
“Grade10 Vault menempatkan MemeStrategy di garis depan evolusi industri koleksi. Kami menghadirkan infrastruktur profesional yang selama ini dibutuhkan pasar, sekaligus meningkatkan likuiditas, kepercayaan, dan efisiensi ekosistem koleksi secara keseluruhan,” ujarnya.
Pada tahap awal, Grade10 Vault akan beroperasi dengan sistem undangan terbatas guna menjaga standar layanan. Sejumlah pelaku industri telah dikonfirmasi sebagai peserta awal, di antaranya PokeColor, platform kartu koleksi terbesar di Tiongkok Daratan, serta dealer ternama Hong Kong seperti Card Express, HobbyX, dan Home-run.
Dealer yang diundang dapat menyimpan kartu bersertifikasi PSA, CGC, SGC, atau BGS tanpa biaya, serta memperoleh akses prioritas ke layanan penyimpanan profesional, tokenisasi, dan dukungan concierge penuh.
Ke depan, Grade10 berencana memperluas jangkauan layanan melalui pameran kartu koleksi di Hong Kong dan sejumlah kota utama di Asia guna memperkuat pertumbuhan komunitas dan pasar koleksi regional.







