Ketua DPRD Kepulauan Meranti H. Khalid Ali Serap Aspirasi Warga dalam Reses

MERBAU, SINKAP.info – Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti, H. Khalid Ali, SE, kembali melaksanakan reses untuk menyerap aspirasi masyarakat dalam masa sidang kedua tahun pertama 2025. Kegiatan ini berlangsung di dua titik, yakni Desa Pelantai dan Kelurahan Teluk Belitung, Kecamatan Merbau, pada Jumat (21/2).

Di Desa Pelantai, reses dihadiri oleh Kepala Desa Pelantai, Khairi, SE, bersama Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan perangkat desa. Sementara itu, di Kelurahan Teluk Belitung, hadir Sekretaris Lurah Teluk Belitung, Yessy, SE, didampingi Kasi Trantib, Amiruddin, SE.

Dalam pertemuan tersebut, H. Khalid Ali menegaskan bahwa infrastruktur dan sarana prasarana menjadi prioritas utama yang akan terus diperjuangkan demi percepatan pembangunan di Kepulauan Meranti. Ia juga mengajak masyarakat untuk menyampaikan aspirasi yang bersifat kepentingan umum agar dapat diperjuangkan melalui DPRD.

MENARIK DIBACA:  Wakil Bupati Meranti Tinjau Lokasi Kebakaran Pasar Sandang Pangan

“Apa yang kita bahas dalam reses ini akan saya bawa ke sidang paripurna DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti. Jika ada aspirasi yang bersifat kepentingan umum, mari sampaikan di sini,” ujar H. Khalid Ali.

Meski menghadapi keterbatasan anggaran daerah, ia menegaskan komitmennya untuk tetap memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.

“Saya bisa duduk di kursi DPRD ini berkat kepercayaan masyarakat. Karena itu, saya akan terus berusaha melakukan yang terbaik, meskipun kondisi keuangan daerah masih terbatas,” tambahnya.

MENARIK DIBACA:  Tandatangani Nota Kesepakatan KUA-PPAS APBD Meranti Sebesar Rp 1,3 Triliun

H. Khalid Ali juga menekankan bahwa reses merupakan kewajiban bagi anggota DPRD untuk bertatap muka langsung dengan masyarakat, tanpa membeda-bedakan latar belakang politik.

“Setelah pemilu legislatif, tidak ada lagi perbedaan antara pendukung dan bukan. Sebagai wakil rakyat, tugas kami adalah menjadi penyambung lidah masyarakat dalam menyampaikan aspirasi mereka,” tegasnya.

Sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi warga, kegiatan reses ini diakhiri dengan sesi foto bersama serta pemberian bingkisan kepada seluruh peserta yang hadir.