Bank Permata Gandeng BumiBaik Tanam 100 Bibit Pohon Kopi, Dukung Keberlanjutan Lingkungan

NASIONAL1630 Dilihat

JAWA TIMUR, SINKAP.info – PT Bank Permata Tbk melalui cabangnya di Jawa Timur melaksanakan program corporate social responsibility (CSR) dengan menanam 100 bibit pohon kopi di Desa Sumberejo, Batu. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Bank Permata untuk mendukung keberlanjutan lingkungan dan dihadiri oleh perwakilan dari bank tersebut, bersama dengan mitra mereka, BumiBaik, perusahaan startup yang fokus pada keberlanjutan lingkungan.

“Motivasi utama Bank Permata dalam menyelenggarakan kegiatan lingkungan ini adalah komitmen kuat terhadap prinsip keberlanjutan. Kami ingin setiap inisiatif yang dilakukan tidak hanya memberikan dampak positif bagi masyarakat saat ini, tetapi juga mendukung kelestarian lingkungan untuk generasi mendatang”, Ujar Cilfi Prihatini, Executive Branch Manager Jatim 4 PT Bank Permata Tbk

Penanaman 100 bibit pohon kopi ini dipilih berdasarkan rekomendasi kelompok tani setempat dengan harapan dapat memberikan nilai ekonomi yang tinggi saat panen nanti. Ibu Cilfi menambahkan bahwa Desa Sumberejo dikenal sebagai wilayah yang kaya akan keanekaragaman hayati dan memiliki peran penting dalam menjaga keseimbangan lingkungan, khususnya dalam hal konservasi air dan penyerapan karbon.

MENARIK DIBACA:  PB PMII Launcing Gerakan Mandiri 'Goceng untuk Kongres'

Program ini juga sejalan dengan komitmen Bank Permata untuk menghadapi perubahan iklim secara global. Diharapkan, langkah kecil ini dapat menjadi contoh bagi sektor perbankan lain untuk lebih mengintegrasikan tanggung jawab lingkungan dalam praktik bisnis mereka.

BumiBaik, yang berkolaborasi dalam program ini, juga berperan penting dalam mendukung pengelolaan lingkungan.

“BumiBaik merasa bangga dapat berkolaborasi dengan Bank Permata dalam menyelenggarakan program penanaman pohon kopi di Batu, Malang. Kami juga berkomitmen untuk memastikan pohon-pohon ini dirawat secara berkelanjutan, agar kapasitas pohon dalam menyerap emisi karbon dapat maksimal dan mendukung terwujudnya karbon netral”, Ujar Rizal Rosyadi, Co-Founder & Chief Operating Officer BumiBaik

Melalui platform digitalnya, BumiBaik telah membantu banyak korporasi dan individu untuk menghitung jejak karbon mereka dan menanam pohon sebagai langkah menuju keseimbangan karbon. Dengan teknologi geo-tagging, setiap kegiatan penanaman pohon yang dilakukan dapat termonitor dengan transparan dan berkelanjutan.

MENARIK DIBACA:  Harga Emas Antam Turun, Catat Penurunan Rp 23.000 per Gram

Kolaborasi antara Bank Permata dan BumiBaik ini menunjukkan bahwa kerja sama lintas sektor antara perusahaan, komunitas, dan masyarakat dapat menghasilkan dampak positif bagi lingkungan. Bank Permata berkomitmen untuk terus menjalankan tanggung jawab sosial dan lingkungan dalam setiap inisiatif mereka, untuk memastikan keberlanjutan ekosistem bagi generasi yang akan datang.

Tentang BumiBaik:
BumiBaik adalah perusahaan hijau yang fokus pada platform digital untuk membantu individu dan perusahaan menghitung emisi karbon mereka, serta menanam atau mengadopsi pohon untuk mencapai keseimbangan karbon netral. Dengan teknologi geo-tagging, BumiBaik memastikan setiap kegiatan penanaman pohon termonitor dengan transparan dan berkelanjutan. Perusahaan ini juga menyediakan edukasi tentang dampak emisi karbon terhadap lingkungan dan krisis iklim melalui berbagai program dan proyek hijau yang bernilai tinggi.